Android Lemot Semakin Lama Penggunaan, Ketahui Penyebabnya

Android lemot bukan hal yang baru lagi. Untuk bisa mengatasi hal tersebut disarankan agar Anda memahami terlebih dahulu apa penyebab HP lemot. HP memang bisa bekerja semakin lambat jika digunakan seiring waktu.

Penyebab HP menjadi lemot mungkin menjadi salah satu pertanyaan yang paling umum dalam dunia smartphone. Hilangnya kemampuan smartphone untuk bekerja secara optimal tentu membuat para pengguna merasa kurang nyaman.

Ketahui Penyebab Android Lemot Semakin Lama Penggunaan

Menggunakan Smartphone yang semakin lama semakin lemot tentu menjadi sesuatu hal yang kurang menyenangkan. Ada berbagai macam penyebab yang bisa membuat hal tersebut terjadi, Berikut ini beberapa diantara;

1. RAM Selalu Penuh

Pertama yang bisa menjadi penyebab Android lemot adalah RAM penuh. Penyebab smartphone menjadi lemot yang satu ini sebenarnya sudah banyak diketahui secara umum. RAM memiliki fungsi sebagai tempat penyimpanan data, sedangkan memori digunakan sebagai instruksi program dan Hanya bekerja ketika perangkat tersebut hidup maupun beroperasi.

Kapasitas RAM di sebuah perangkat sangat memiliki pengaruh pada tingkat kecepatan proses data di Smartphone tersebut. Ketika RAM penuh, maka smartphone bisa menjadi lemot. Hal ini juga bisa dikarenakan aplikasi yang banyak terbuka, penggunaan Widget yang terlalu sering, dan berbagai macam kegiatan lain yang membuat RAM terus digunakan.

2. Ruang Penyimpanan Penuh

Android lemot juga bisa disebabkan karena ruang penyimpanan di smartphone penuh. Ruang penyimpanan yang penuh bisa menjadi smartphone lemot dikarenakan berbagai macam file tersimpan, misalnya seperti video, gambar, dan lain sebagainya.

Berbagai macam aplikasi juga bisa membuat memori internal penuh dan membuat smartphone semakin lambat kinerjanya. Sistem di Android memerlukan ruang agar bisa berjalan dengan lancar dan apabila ruang tersebut penuh maka bisa melambat.

3. Terlalu Banyak Aplikasi yang Aktif

Penyebab lain Android lemot dikarenakan banyaknya aplikasi yang bekerja secara aktif. Menggunakan banyak aplikasi dan tidak langsung menutupnya bisa membuat HP menjadi lemot. Cukup banyak aplikasi yang bisa membuat RAM terkuras.

Seperti disebutkan sebelumnya bahwa penggunaan ram yang penuh bisa membuat Android berjalan lambat. Caranya sangat sederhana, Anda bisa mencoba menutup aplikasi yang tidak penting atau sedang digunakan.

4. Ketahui Kualitas Memori Eksternal

Android lemot juga bisa dikarenakan kualitas memori eksternal yang digunakan. Selain memori internal, ternyata masalah memori eksternal juga bisa menjadi salah satu penyebab Android semakin lemot.

Hal ini sebenarnya bukan terletak pada kapasitas memori, ternyata pada kualitas memori eksternal yang digunakan. Kualitas memori eksternal memang lebih rendah sehingga membuat HP berjalan lebih lambat. Karena memori berkualitas rendah untuk membuat RAM bekerja lebih keras ketika membacanya.

Semakin rendah kualitas memori eksternal, tentu semakin lambat pula memori dibaca oleh RAM dan sistem di smartphone. Maka dari itu, jika memang ingin menggunakan memori eksternal pada smartphone pastikan bahwa kualitasnya benar-benar baik dan kapasitas bisa disesuaikan.

Ada berbagai macam hal yang bisa menjadi penyebab kenapa Android semakin lama digunakan justru semakin lemot. Maka dari itu, disarankan untuk melakukan perawatan terhadap smartphone Anda. Tidak hanya asal pakai, tetapi semuanya harus dipertimbangkan dengan baik. Perawatan sangat dibutuhkan oleh smartphone, sehingga bisa bertahan lama dan tidak mudah rusak.

Sebenarnya sangat wajar jika smartphone yang sudah lama digunakan, kemudian semakin kurang optimal. Jika ingin terus optimal maka harus memperhatikan dengan baik berbagai macam penyebab dari android lemot sehingga bisa dimaksimalkan.