Cara Membuat Undangan Digital dengan Power Point yang Hasilnya Memuaskan

Cara membuat undangan digital dengan Power Point semakin banyak ingin diketahui oleh berbagai kalangan. Baik oleh para penyelenggara event berskala besar (seperti acara pernikahan), maupun penyelenggara event berskala kecil (seperti acara pentas seni sekolah).

Undangan digital yang disebarkan secara online memiliki tampilan yang mengesankan dan memiliki latar musik yang memukau. Jika ingin membuat undangan digital dengan Power Point, ikuti cara membuatnya melalui uraian berikut.

1. Siapkan Template

Template awal yang digunakan masih berupa template kosong. Penggantian atau pengolahan template dapat dilakukan melalui langkah-langkah berikut:

  • Masuklah ke Power Point.
  • Pilihlah slidebaru dengan memilih opsi “Blank Presentation”.
  • Pada slideputih polos tersebut, klik kanan. Lalu, pilih “Format Background.”
  • Pilih opsi “Color” jika hendak mengganti warna slide.
  • Dapat juga dipilih opsi “Background” jika hendak mengisi slidedengan foto atau gambar dari sumber lain.
  • Unggah foto atau gambar dengan “Insert Picture” lalu “Source”.
  • Setelah foto atau gambar dipilih, tekan “Insert”.
  • Untuk membuat warna transparan, gunakan opsi “Set Transparent Color”.
  • Setelah selesai, pilih “Apply to All” lalu “Close”.

2. Masukkan Teks

Cara membuat undangan digital dengan Power Point yang berikutnya adalah dengan memasukkan teks. Teks berisi informasi atau tujuan pembuatan undangan, ungkapan, kutipan Ayat Suci. atau puisi. Berikut adalah cara memasukkan teks:

  • Masuklah ke menu “Insert”.
  • Pilih “Text Box”.
  • Ketikkan informasi yang ingin disampaikan.
  • Sesuaikan jenis, ukuran, dan warna huruf (Font) yang diinginkan.

3. Atur Efek dan Animasi

Efek dan animasi perlu dibuat sekreatif mungkin agar slide terlihat lebih menarik. Langkah-langkah yang perlu dilakukan adalah sebagai berikut:

  • Pilihlah efek animasi kemunculan teks dengan memilih menu “Animations”. Pada bagian ini, pilih animasi untuk teks atau gambar untuk undangan digital.
  • Klik “Add Animations”.
  • Setelah mengatur animasi, klik “Animation Pane”.
  • Lalu, pilih “Start with Previous”.

4. Atur Transisi

Pastikan agar setiap animasi bisa berjalan tanpa memerlukan klik terlebih dahulu. Perhatikan langkah-langkah berikut:

  • Pada Power Point, masuklah ke bagian “Transitions”.
  • Pada bagian “Timing”, pilih berapa duration untuk satu
  • Pada opsi “Repeat”, pilih “Until End of Slide” agar animasi bisa berjalan sampai akhir video.
  • Terakhir, klik “OK”.

5. Masukkan Musik

Cara membuat undangan digital dengan Power Point terkait juga dengan cara memasukkan musik. Carilah musik yang bebas hak cipta. Lakukanlah langkah-langkah berikut untuk memasukkan musik:

  • Pilih “Insert”.
  • Lalu, pilih “Audio”. Gunakan lagu yang sudah dipersiapkan di file.
  • Terakhir, pilih opsi “Trim Audio” untuk mengatur durasi, memotong bagian lagu, dan sebagainya.

6. Simpan Undangan Digital dalam Bentuk Video

Langkah terpenting dalam membuat undangan digital adalah menyimpannya dalam format video setelah slide yang dibuat sudah sesuai dengan keinginan. Berikut adalah langkah-langkah menyimpan undangan digital dalam bentuk video:

  • Klik menu “File”, lalu pilih “Export”.
  • Pilih opsi “Create a Video”.
  • Jangan lupa, pilih tipe besaran file, kualitas gambar, juga waktunya.
  • Kemudian, klik opsi “Create Video”.
  • Tunggulah hingga proses convertselesai
  • Undangan digital sudah selesai dibuat.

Cara membuat undangan digital dengan Power Point tidaklah sulit untuk dipraktekkan. Semakin terlatih membuatnya, hasilnya akan lebih memuaskan.

Ikuti langkah-langkah pembuatan yang dijelaskan di atas untuk meminimalisir kendala yang mungkin terjadi pada saat membuat undangan.